Rabu, 23 November 2016 SD Juara Pekanbaru mentaja acara Parenting School. Acara dimulai jam 08.30 sampai jam 10.30 wib. Parenting School Bulan November ini mengangkat tema “Mengawal Anak Menjadi Generasi Tangguh dan Robbani”. Materi ini disampaikan oleh Bapak Ayat Cahyadi, beliau adalah Wakil Walikota Pekanbaru.
Parenting School dilaksanakan di ruangan Mesjid Baitul Makmur, sekomplek dengan SD Juara. Acara dibuka dengan tilawah Qur’an oleh Bapak Zulhikmi, ayah Zulfadhli kelas 4. Setelahnya acara dilanjutkan dengan penyampaian materi Parenting oleh Bapak Ayat Cahyadi. Beliau menyampaikan materi hingga jam 10.15 wib. Setelah memaparkan materi, Pak Ayat menguji pemahaman orang tua SD Juara Pekanbaru terhadap materi yang disampaikan dengan melemparkan pertanyaan, ada door prize bagi siapa yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar. Door Prize yang berupa peralatan dapur. Lima pertanyaan yang diajukan pemateri terjawab oleh 3 orang ibu dan 2 orang bapak.
Orang tua nampak tertarik mendengarkan pemaparan materi dari Pak Ayat. “materinya mudah dipahami” demikian komentar Ibu Roslaini. Sedangkan ibu Ari mengatakan cara penyampaian materi yang ringan dan diselingi beberapa candaan sungguh menyenangkan”. Orang tua yang hadir pada pertemuan kali ini sebanyak 123 orang. Semoga dengan terus bergulirnya program Parenting School ini, semakin bertambah wawasan para orang tua dalam mendidik anak.
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan komentar yg sesuai dan relevan :)