Langsung ke konten utama

SD Juara Pekanbaru Laksanakan Pelatihan Pembentukan Karakter Peserta Didik




SD Juara Pekanbaru melaksanakan pelatihan Kurikulum Sekolah Juara (Core Value), Rabu (6/1/2016). Pelatihan ini untuk membekali dan mensukseskan program pembentukan karakter siswa yang dicanangkan oleh Sekolah Juara se Indonesia. Kegiatan dilaksanakan disela persiapan penyambutan tahun ajaran baru, bertempat di salah satu ruang belajar SD Juara. Pelatihan ini diikuti oleh seluruh perangkat sekolah dimulai jam 7.30 sampai jam 10.30. 

Narasumber pada pelatihan ini yaitu Ibu Elya Mulsyki Prestasi, SPsi Psikolog dari Kota Bandung yang merupakan konsultan ahli Indonesia Juara Foundation. Kegiatan diawali dengan penyampaian pentingnya perangkat pembentukan Karakter siswa yang telah di sempurnakan dalam Core Value (Corva) yang didalamnya dibagi menjadi 3 pencapaian aspek, aspek kecerdasan, religius dan sosial emosial. "Ketauladan merupakan kunci penting implementasi dari nilai-nilai ini," kata Ibu Elya dalam pemaparannya sembari mengatakan bahwa semua merupakan bagian dari proses. Kesuksesan Corva merupakan tanggungjawab bersama seluruh perangkat sekolah, mengingat tantangan pendidikan dan permaslaahan yang ada semakin kompleks maka pembentukan karakter siswa melalui corva merupakan sarana yang tepat bagi siswa.

Pada kesempatan ini juga dimanfatkan dengan baik oleh guru untuk menyampaikan permasalahan yang dihadapi baik dalam proses belajar dan dalam keseharian siswa kepada Ibu Elya. Harus ada kerjasama yang baik antara sekolah dan guru dalam menghadapi permasalahan siswa," ujar Elya. Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh peserta pelatihan dengan diakhiri sesi foto bersama. "Subhanallah sharing ilmu yang begitu bermanfaat, waktunya terasa kurang," kata Guru Kelas V SD Juara, Reni Ulfia. 

Komentar